Buka Aura Menurut Agama Islam

Buka aura menurut agama islam – Aura merupakan pancaran medan energi yang memancar keluar dari tubuh, setiap manusia memiliki aura yang terpancar dalam tubuhnya.

Yang membedakan setiap orang adalah bahwasanya aura yang di miliki setiap orang berbeda-beda, ada yang lemah dan ada yang kuat.

Dalam islam ada yang namanya cahaya batin, nah aura menurut agar islam bisa juga disebut dengan cahaya batin tersebut … hanya beda istilah saja, namun bisa dikatakan intinya sama.

Buka aura menurut agama islam sama halnya dengan upaya / usaha / tirakat untuk meningkatkan pancaran cahaya batin diri anda agar semakin semakin kuat.

Cahaya batin seseorang bisa saja lemah dan bisa juga diperkuat. Orang yang terlihat secara fisik murung, lemas biasanya juga memiliki aura yang lemah … dan ketika hal tersebut terjadi secara terus menerus bisa membuat energi aura ini dipenuhi dengan energi negatif.

Aura negatif dalam diri seorang akan memberikan dampak buruk juga pada orang tersebut, ada yang dampaknya pada kesehatan semisal mudah sekali terserang sakit, tidak mampu melakukan aktifitas seperti orang normal pada umumnya, sakit dibagian tertentu dan lain sebagainya .

Ada pula yang dampaknya pada rezeki, semisal sulit mendapatkan pekerjaan, setiap membangun usaha berakhir dengan bangkrut atau usaha tidak ada perkembangan, uang selalu habis untuk kebutuhan bahkan kadang minus, dan lain sebagainya.

Dan adapula yang dampaknya pada kehidupan asmara seperti selalu bertemu dengan orang-orang yang tidak baik, sulit mendapatkan jodoh, hubungan selalu kandas ditengah jalan, tidak percaya diri mendekati seseorang dan lain sebagainya.

Mungkin anda juga ingin membaca : Cara membuka aura yang ditutup orang lain, cara membuka aura rezeki yang tertutup, penyebab aura tertutup, tanda aura tertutup.

Sedangkan orang yang auranya terbuka biasanya akan lebih mudah dalam menjalani hidup, ketika bertemu seseorang wajahnya lebih bercahaya dan enak dipandang, disukai banyak orang, mudah mendapatkan simpati, saat ingin membangun usaha selalu ada jalan untuk meraihnya, dan banyak manfaat lainnnya.

Dengan energi aura yang kuat anda akan lebih mudah mencapai hajat anda.

Nah bagaimana sih cara membuka aura yang baik menurut agama islam ?

Untuk membuka aura dalam diri anda maka yang perlu anda lakukan adalah tingkatkan keyakinan dalam diri anda dengan beberapa hal yang akan saya jelaskan dalam video ini :

Pertama, Dirikan Sholat.

Suatu kewajiban bagi seorang muslim untuk mendirikan sholat, dengan sholat berarti kita  mendekatkan diri kita kepada Allah SWT.

Allah lah sang maha pencipta dan penguasa alam semesta dan seisinya, dekatkan diri kita kepada Allah SWT serta berdo’a agar selalu diberi pertolongan agar lebih mudah dalam menjalani hidup ini.

Kedua, Rajin Membaca Alquran

Selain pahala yang anda dapatkan membaca Alqur’an akan membuat pancaran aura anda menjadi lebih bersinar.

Dalam surat-surat tertentu juga diyakini dapat membuka aura aura dalam diri anda, seperti surat alwaqiah dan arrahman jika dibaca rutin di waktu akan membuat rezeki anda deras mengalir, atau membaca surat yusuf ayat 4 atau ayat 31 dapat membuka aura ketampanan maupun kecantikan dan masih banyak manfaat lainnnya.

Niatkan beribadah kepada Allah dan panjatkan juga doa anda, mudah-mudahan dipermudah dan dikabulkan segala do’a-do’a anda.

Ketiga, Berdzikir dan Jalankan Ibadah Sunah.

Banyak-banyaklah berdzikir menyebut nama Allah SWT, serta jalankan ibadah sunah lainnnya seperti puasa senin kami, sholat tahajut, sholat dhuha dan ibadah sunnah lainnya.

Keempat, Selalu menjadi pribadi yang bersyukur

Banyak sekali orang yang mengeluh karena merasa susah hidup didunia ini sehingga tidak bisa melihat nikmat-nikmat lain yang diberikan Allah kepada kita, syukuri hidup anda mulai dari diri anda sendiri, beryukurlah sampai hari ini masih diberi kesehatan sehingga bisa bekerja dengan baik, bersyukurlah anda saat ini masih bisa makan makanan yang sehat, banyak-banyaklah bersyukur karena Allah akan menambah nikmat bagi hambanya yang bersyukur.

Kelima, Bersedekah

Bersedekah akan membuat aura anda menjadi lebih baik, sedekah sering juga disebut amalan penarik rezeki. Kita memberikan sedikit apa yang kita punya kepada orang lain agar bisa bermanfaat untuk orang lain tersebut.

Itulah beberapa cara bagaimana membuka aura dalam islam, rezeki bisa datang dari arah mana saja tanpa disangka-sangka begitupun juga solusi masalah hidup anda.

Jika anda mengalami kesulitan dalam membuka aura anda bisa menghubungi saya melalui nomor yang ada di samping situs website ini.

Demikian wassalamualaikum dan salam bahagia!

Loading